Cara “Hacking” Mood Diri Sendiri!
Kleezen tau ga sih, manfaat hormon itu sangat banyak, salah satunya bisa mempengaruhi mood kita. Hormon kebahagiaan adalah senyawa kimia yang dihasilkan di bagian hipotalamus otak yang dapat membuat kita merasakan kegembiraan, keceriaan, kesenangan, hingga bahkan ketentraman dalam menjalani keseharian.
Hormon itu kemudian dikeluarkan melalui kelenjar pituitari yang terletak di bawah otak untuk dialirkan ke seluruh tubuh lewat aliran darah. Fungsi utama dari hormon kebahagiaan adalah untuk mengatur suasana hati dan menghasilkan perasaan yang positif. Oleh karena itu, kadar hormon kebahagiaan akan meningkat ketika kita mengalami sesuatu yang menyenangkan atau ketika terlibat dalam aktivitas yang bermanfaat.
Nah, masing-masing hormon bahagia ini ternyata juga memiliki fungsi dan efek yang berbeda dengan satu sama lain. Oleh karena itu, untuk bisa nge “hack” mood kamu perlu kenalan dulu ni sama fungsi hormon-hormon berikut ini :
Senyawa kimia di otak (neurotransmitter) yang memainkan peran penting dalam aspek motivasi dan penghargaan. Dopamine bertugas untuk menyampaikan rangsangan berupa sinyal saraf ke otak dan otot. Oleh karena itu salah satu fungsinya adalah dapat membantu kita untuk lebih termotivasi bekerja keras, fokus, belajar, dan merasakan ketertarikan pada hal-hal yang dianggap menyenangkan. Ketika kita berhasil mencapai suatu tujuan, rasa puas, senang dan bangga yang muncul setelahnya juga merupakan hasil dari kerja dopamin.
Cara Hack:
- Mengonsumsi makanan tinggi protein (contoh : daging sapi/ayam, ikan, telur, susu, kedelai serta kacang-kacangan lain).
- Tidur cukup, sekitar 7 – 8 jam sehari karena kurang tidur bisa mengganggu produksi dopamin.
- Olahraga rutin, setidaknya 30 menit setiap hari dan 5 kali seminggu. Aktivitas fisik teratur dapat menjaga sirkulasi darah dan membantu mengatur berbagai hormon otak, termasuk dopamin.
- Mengurangi asupan gula, kafein, serta alkohol. Makanan dan minuman ini akan menurunkan kadar dopamin yang akhirnya memicu kecanduan.
- Meditasi. Cara ini dipercaya dapat meningkatkan mood dan fokus dengan menenangkan pikiran.
Berdasarkan Hormone Health Network, serotonin adalah hormon kunci untuk menciptakan kebahagiaan dan perasaan sejahtera sekaligus menstabilkan mood. Selain itu, serotonin adalah prekursor untuk hormon pengatur tidur melatonin.
Maka ketika hormon serotonin dalam kadar normal, kita akan merasa lebih bahagia, lebih tenang, lebih fokus, tidak gampang cemas, lebih mudah tidur karena hormon melatonin juga terjaga dan menjadi lebih stabil secara emosional. Bahkan, produksi serotonin dalam jumlah yang cukup dianggap sebagai penanganan depresi yang sangat efektif.
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa kadar serotonin yang tidak seimbang akan mengganggu mood dan berdampak pada stres, bahkan depresi. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya asam amino triptofan dalam tubuh. Asam amino triptofan merupakan salah satu bahan dasar hormon serotonin yang tidak diproduksi sendiri oleh tubuh, melainkan harus diperoleh dari makanan.
Cara Hack:
- Mengonsumsi makanan sehat yang tinggi triptofan seperti karbohidrat kompleks yaitu nasi merah, buah-buahan, oatmeal, roti gandum atau makanan lainnya seperti kuning telur, tahu, salmon, keju, kacang-kacangan dan biji-bijian.
- Memenuhi asupan vitamin B kompleks
- Berjemurlah/lakukan kegiatan di luar ruangan selama 10 – 15 menit setiap hari, antara jam 9 – 10 pagi karena sinar matahari yang diserap kulit akan dibentuk menjadi serotonin.
Kadar oksitosin umumnya meningkat dengan kasih sayang fisik seperti ciuman, pelukan, dan hubungan intim. Hormon ini juga dapat meningkatkan kepercayaan, empati, dan ikatan dalam hubungan karena oksitosin berfungsi mempengaruhi tingkah laku dan interaksi manusia yang berhubungan dengan perasaan cinta serta kasih sayang hingga keakraban, sikap keibuan, dan keintiman dengan sesama makhluk hidup, seperti saat kita jatuh cinta, berpelukan atau berhubungan seks dan orgasme.
Cara Hack:
- Bersosialisasi dan berkumpul bersama orang-orang terdekat.
- Melakukan sentuhan fisik pada orang yang kita sayang seperti mencium, memeluk, dan sebagainya.
- Bermain mengusap-usap atau memeluk hewan peliharaan kita yang kita sayang
Endorfin memainkan peran dalam memicu perasaan positif sekaligus membantu mengurangi persepsi rasa sakit (analgesik). Selain itu, endorfin juga dapat bertindak sebagai penenang. Ini akan membantu kita untuk terus berfungsi meskipun sedang mengalami cedera atau stres. Hormon endorfin biasanya dilepaskan sebagai respons terhadap rasa sakit atau stres, tetapi mereka juga dilepaskan selama aktivitas lain yang membuat kita senang, seperti makan, olahraga, atau seks.
Cara Hack:
- Makan dark chocolate dan makanan pedas. Banyak peneliti menemukan bahwa dark chocolate dan cabai dapat membantu menghasilkan endorfin dan menenangkan emosi.
- Berolahraga secara teratur
- Lakukan aktivitas fisik yang menimbulkan perasaan memuaskan, misalnya menonton film komedi, mendengar musik, makan makanan kesukaan, belanja menari, berhubungan intim, dan lain-lain.
Akan tetapi, jika memang kita merasa bahwa mood kita sangat di luar kendali dan tidak berubah walaupun sudah mencoba semua hal untuk meningkatkan mood, ketahuilah kamu selalu punya pilihan untuk menghubungi profesional supaya kamu memahami masalah yang ada di diri kamu dan tau cara mengatasinya.
Kalau kamu merasa butuh bantuan psikolog untuk mengatasi permasalahanmu, jangan ragu untuk konseling dengan psikolog Klee! Gunakan kode voucher "MULAIDARIKAMU" untuk dapatkan potongan harga hingga 50%!